Best Western Hotel, gue pilih hotel ini karena hotel ini mempunyai kolam renang tertinggi di Indonesia, jadi yang pengen berenang dengan suasan seperti Marina Bay Sands di singapore, tempat ini bisa jadi solusinya.
Sedikit review tentang hotel ini, kamar yang disediakan ada 3 jenis yaitu Standar, Deluxe dan Superior, untuk harga standar sekitar $35 menurut saya harga tersebut udah murah untuk kelas hotel bintang 4. Untuk kamar nya udah ga diragukan lagi berhubung hotel ini berbintang 4 Overall hotel ini recommended banget, sekedar tips dari gue mending sebelum datang ke hotel ini melakukan booking dulu via web web penyedia booking hotel seperti agoda, tripadvisor dan lain lain.
Oh iya, buat yang hanya ingin berenang saja tenang aja karena kolam renang ini dibuka untuk umum harga nya 100 ribu per orang, untuk jam bukanya dari jam 8 pagi sampai jam 8 malam dan dimalam hari bisa menimati pemandangan citylight kota semarang dengan angin nya yang kenceng banget sampai jam 11 malem Oh iya, yang mau dinner romantis tempat ini bisa jadi solusi loh, karena sebelah kolam renang terdapat cafe, jadi bisa dinner dekat kolam renang dengan pemandangan citylight.
0 komentar:
Posting Komentar